Mini GPS PDA Phone ASUS P320 
8941) 
 
ASUS P320 Mini GPS PDA Phone hadir dalam bentuk yang ringkas, serta ringan dalam genggaman tangan. Tampilan luarnya yang tipis dan ramping, disertai bentuk luar yang mulus, menjadikannya indah dipandang mata. Dan tidak hanya bagian luarnya saja, berbagai fitur yang disediakan didalamnya membuat P320 lebih bertenaga – semuanya dimasukan dalam sebuah tampilan antarmuka yang eksklusif dikembangkan oleh ASUS.
 ASUS P320, PDA Phone dengan GPS Mini
Dengan bentuk yang kompak serta mini, desain yang ramping dan ringan, P320 adalah sebuah gebrakan bagi komunitas fashion masa kini. Selain ukurannya yang ringkas, PDA Phone mini ini memiliki berbagai fitur kuat. Bekerja dalam platform Microsoft Windows® Mobile 6.1™ Professional dan dipaketkan dengan banyak fitur seperti navigasi GPS; EDGE/GPRS dan WiFi untuk akses internet; Bluetooth, USB dan masih banyak lagi. P320 adalah aksesoris terbaik yang membawa Anda melintasi dunia kerja dan bermain.
Balutan yang Mewah serta
 Indah
ASUS P320 merefleksikan gaya masa kini, pola pikir yang modern serta perhatian penuh pada hal detail yang merupakan ciri khas desain ASUS. Mewah, menarik, serta memberikan sensasi kilau yang memikat, semuanya menyatu dalam balutan warna pink, putih dan hitam.Sementara itu ukurannya yang mini semakin memperkuat kehadirannya – menjadikannya aksesoris yang elegan dalam acara apapun.
 Navigasi GPS yang Mudah
P320 dilengkapi modul GPS terintegrasi yang menghadirkan koneksi satelit yang lebih cepat bagi user untuk melacak posisi mereka. Bahkan di lokasi yang luas sekalipun, jaringan GPS selalu dapat menunjukkan lokasi penggunanya, dan software navigasi akan membimbing penggunanya untuk dapat sampai ke tujuan dengan lancar.
Akses Mudah dengan ASUS Today
• Dengan ASUS Today, Anda dapat mengakses kalender, pesan, cuaca dan pemutar media dalam satu tampilan Utama – memberikan akses mudah bagi penggunanya untuk memakai fungsi-fungsi tersebut.
• ASUS RSS Reader memberikan informasi terbaru secara otomatis dan menyediakan berita terkini dan update blog – membantu user agar tetap update dengan situasi atau update website terkini.
• Ur Time, dimana pengguna dapat mengatur sampai empat area waktu yang berbeda pada desktop telepon – memberikan kenyamanan untuk mengatur meeting di seluruh dunia.
Diposting oleh Rijal Muttaqin di Minggu, April 26, 2009








0 komentar:
Posting Komentar